Semarakkan Hari Bakti Pemasyarakatan Ke-60, Lapas Kolonodale Gelar Kegiatan Donor Darah

Morowali Utara58 Dilihat

Sultengsatu.com – Dalam rangka peringatan Hari Bakti Pemasyarakatan (HBP) Ke-60 tahun 2024, Lapas Kelas III Kolonodale Kanwil Kemenkumham Sulteng menggelar kegiatan donor darah. Kegiatan ini dilaksanakan di PMI Cabang Kabupaten Morowali Utara. Dalam kegiatan donor darah ini diikuti oleh Kepala Lapas Kelas III Kolonodale Arifin Akhmad, jajaran pejabat struktural. Rabu, (17/04).

Kegiatan ini berdasarkan Surat Edaran Sekretaris Direktorat Jenderal Pemasyarakatan Nomor PAS1-UM.01.01-199 tentang Panduan rangkaian kegiatan Hari Bakti Pemasyarakatan ke-60 dalam rangka memperingati Hari Bakti Pemasyarakatan dengan tema “Pemasyarakatan PASTI Berdampak”

Sebelum dilakukan donor darah, terlebih dahulu melakukan pengisian formulir. Kemudian dilakukan observasi oleh petugas medis dengan melakukan pemeriksaan dan wawancara kepada calon pendonor. Pemeriksaan dilakukan petugas PMI Cabang Kabupaten Morowali Utara terkait tekanan darah dan HB darah.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *