Banggai

Naura Meyrisenda Asal SMA 1 Pagimana Raih Juara 1 Duta Genre Tingkat Kabupaten Banggai 2024

161
×

Naura Meyrisenda Asal SMA 1 Pagimana Raih Juara 1 Duta Genre Tingkat Kabupaten Banggai 2024

Sebarkan artikel ini

Sultengsatu.com – Banggai, Perwakilan Duta Generasi Berencana (Genre) SMA Negeri 1 Pagimana kembali menorehkan prestasi gemilang.

Dalam acara pemilihan duta genre tingkat kabupaten Banggai, Duta Genre putri SMA 1 pagimana berhasil menempati posisi juara 1 dan mewakili kabupaten Banggai. Senin 5/8/2024

Kepala SMA 1 Pagimana Marwin Andilonge, S.Pd kepada media Sultengsatu.com menyampaikan rasa syukurnya dan ucapan selamat kepada Naura Meyrisenda menjadi duta genre kabupaten Banggai 2024 atas prestasi yang berhasil mereka raih dalam ajang ini. Menurutnya duta genre merupakan ajang pemilihan remaja yang nantinya akan memberikan edukasi kepada teman- teman di sekolah dan masyarakat berperilaku remaja, untuk menyiapkan perencanaan yang matang dalam kehidupan berkeluarga. Ucapnya

Duta Genre yang terpilih diharapkan dapat menjadi figur yang terampil dan berkarakter, serta bertakwa kepada tuhan dan juga akan mewakili kabupaten Banggai dalam pemilihan duta genre tingkat provinsi, harap Marwin

Ia juga menjelaskan usia remaja adalah usia peralihan dari masa kanak- kanak menuju masa dewasa. Pada masa ini mereka mengalami perubahan baik secara fisik, psikologis maupun sosial, sejalan perkembangannya remaja mulai bereksplorasi dengan diri, nilai-nilai dan juga perilakunya. Tutup nya

 

Laporan : Rahmat

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *