Pemerintahan

KPU Touna Resmi Lantik 60 PPK untuk Pilkada 2024

80
×

KPU Touna Resmi Lantik 60 PPK untuk Pilkada 2024

Sebarkan artikel ini
Ketua KPU Kabupaten Touna, Ahdin L. Nondo resmi melantik 60 PPK Pilkada 2024.

Sultengsatu.com – Ketua KPU Kabupaten Tojo Una-Una, Ahdin L. Nondo resmi melantik 60 Panitia Pemilihan Kecamatan (PPK) se-kabupaten Tojo Una-Una untuk Pemilihan Gubernur dan Wakil Gubernur, Bupati dan Wakil Bupati Tojo Una-Una tahun 2024, Kamis (16/5/2024).

Pelantikan yang dilaksanakan di Hotel Grand Pink Ampana tersebut dihadiri Komisioner KPU Kabupaten Tojo Una-Una, Sekretaris KPU, Pimpinan Bawaslu Jajaran Forkopimda, Kepala Dinas Dukcapil dan Kabag Tapem.

Dalam sambutannya, Ketua KPU Ahdin L. Nondo menyampaikan ucapan terima kasih kepada seluruh tamu undangan yang hari ini sama-sama bersua di tempat ini dalam rangka melangsungkan satu agenda yang sakral yaitu pelantikan, pengambilan sumpah janji serta penandatanganan pakta integritas PPK.

“Kami juga mengucapkan selamat kepada seluruh PPK yang terpilih dan hari ini sudah dilantik. Harapan kami bahwa dalam pelaksanaan pemilihan atau yang kita sebut dengan Pilkada ini sinergitas serta beberapa komitmen yang sudah kita bangun dalam proses seleksi kemarin kembali dijabarkan dalam sikap dalam perbuatan dalam kerja-kerja di wilayahnya masing-masing,” ucapnya.

Ahdin mengatakan, setelah dilantik bahwa ada perubahan pola kerja yang harusnya terimplementasi, karena ada sebagian yang menjadi penyelenggara Pemilu sebelumnya Sudah barang tentu mengetahui seperti apa metode dan pola kerja.

“Sebagai penyelenggara pemilu tidak memiliki jam kerja dalam artian satu kali 24 jam, sehingga muncul istilah integritas 2 kali 24 jam, tidak mengenal tanggal merah atau hari-hari kerja biasa, di saat tahapan itu berjalan maka kita sebagai penyelenggara, sebagai petugas yang melayani pemilih dan peserta pemilu wajib untuk melaksanakan tahapan tersebut,” katanya.

“Nah komitmen-komitmen inilah yang harapan besar kami dalam pelaksanaan mensukseskan Pilkada 2024 di Tojo Una-Una adalah bagaimana kesiapan penyelenggara itu sendiri,” ujarnya.

“Semoga kita semua selalu diberikan kekuatan, diberikan kesehatan dalam menjalankan tugas sebagai penyelenggara Pilkada 2024 di Tojo Una-Una tahun 2024,” pungkasnya. (**/Red)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *