SultengTojo Una Una

Ciptakan Lingkungan Bersih dan Sehat, Warga Binaan Lapas Ampana Laksanakan Kerja Bakti

18
×

Ciptakan Lingkungan Bersih dan Sehat, Warga Binaan Lapas Ampana Laksanakan Kerja Bakti

Sebarkan artikel ini

TOUNA — Warga Binaan Pemasyarakatan (WBP) Lembaga Pemasyarakatan (Lapas) Kelas IIB Ampana melaksanakan kerja bakti membersihkan lingkungan Lapas Ampana, Minggu (7/1/2024).

Kegiatan kerja bakti ini diawasi oleh Anggota Regu Pengamanan D I Gede Wawan Ariandana. Kegiatan ini dimulai dari membersihkan lingkungan dalam Lapas Ampana, jalan kontrol sampai ke saluran air.

Kepala Regu Pengamanan D, Vicktor Akumo mengatakan, Kegiatan ini bertujuan untuk menciptakan lingkungan lapas yang bersih dan sehat sehingga nyaman ditempati oleh warga binaan.

“Kegiatan ini rutin dilakukan dalam menciptakan lingkungan yang bersih dan nyaman. Selain itu kegiatan ini juga diharapkan dapat menjadi satu pelatihan kemandirian dan disiplin warga binaan yang ada di Lapas Ampana,” ujarnya.

“Kegiatan pengawasan kegiatan pembersihan lingkungan ini berakhir dengan melakukan pembuangan sampah ke tempat Bak penampungan sampah disamping Lapas Ampana,” pungkasnya.

Sumber: Humas Laspana

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *